CPI GELAR BUKA BERSAMA ANAK YATIM

Post on 17 May 2019

PT Charoen Pokphand Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang usaha industri makanan ternak, pembibitan, budi daya ayam ras serta industri pengolahannya. Sebagai salah satu  perusahaan penyedia sumber protein hewani unggas di Indonesia, CPI berusaha terus untuk berinovasi dalam hal teknik penyajiannya, sehingga sumber protein tersebut dapat dinikmati oleh berbagai kalangan masyarakat, baik kalangan anak-anak, remaja maupun dewasa. 

Menyambut bulan suci Ramadhan 1440 Hijriah, CPI melalui PT. PrimaFood Internasional (PFI) mengadakan acara buka bersama dengan anak yatim piatu di beberapa panti asuhan di Jakarta. Acara buka puasa dilakukan  dengan menggunakan food truck milik Primafood, yang dapat menjangkau langsung ke lokasi dan menyajikan hidangan berbuka berupa produk Fiesta Ready Meal dengan berbagai varian rasa yang lezat dan  sangat praktis. Produk Fiesta Ready Meal penyajiannya tidak membutuhkan waktu lama dan sangat cocok juga untuk dijadikan menu berbuka dan sahur. Produk ini juga sudah bisa diperoleh di berbagai supermarket dan minimarket.

Berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim di bulan suci penuh berkah ini merupakan tujuan utama dari kegiatan yang akan rutin dilakukan setiap bulan Ramadhan.

 

Share this article

Artikel Lainnya